Bupati Mesuji, Hj. Elfianah, menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Rumah Dinas Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Mesuji dan Mess Pegawai Kejaksaan Negeri Mesuji di Desa Gedung Ram, Kecamatan Tanjung Raya, Senin (14/07/2025).
Acara ini menandai dimulainya pembangunan fasilitas yang akan mendukung kinerja aparat penegak hukum di Kabupaten Mesuji.
Dalam sambutannya, Bupati Hj. Elfianah menyampaikan apresiasi atas pembangunan Rumah Dinas dan Mess Pegawai tersebut, yang diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan serta efektivitas pelayanan kejaksaan di wilayah Mesuji.

“Pembangunan Rumah Dinas dan Mess Pegawai ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam mendukung kinerja Kejaksaan Negeri Mesuji.
Kami berharap, dengan adanya fasilitas yang memadai, para penegak hukum dapat bekerja lebih optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Bupati Elfianah.
Hadir dalam acara tersebut Bupati Mesuji Hj. Elfianah, Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Najmul Fikri, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, serta sejumlah tamu undangan lainnya.
Pembangunan Rumah Dinas dan Mess Pegawai Kejaksaan Negeri Mesuji ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan infrastruktur penunjang instansi hukum, sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan lembaga penegak hukum dalam mewujudkan keadilan dan ketertiban di Kabupaten Mesuji. (Dinas Kominfo Mesuji).

